Apa kalian pernah jualan di marketplace Lazada? atau kalian ingin berjualan di marketplace Lazada ?
Dalam materi ini kita akan bahas tentang “Cara Berjualan di Lazada agar rame orderan dan banjir profit dengan berusaha sebaik mungkin”. Lazada merupakan salah satu top five marketplace terbesar di Indonesia. Lazada Group adalah sebuah perusahaan ecommerce Asia Tenggara yang didirikan pada tahun 27 Maret 2012 oleh Alibaba group. Lazada Indonesia sendiri sama didirikan pada tahun 2012 dan beroperasi hingga kini. Untuk kalian yang belum pernah jualan di Lazada atau mungkin kalian yang sudah pernah berjualan di tapi toko kalian masih sepi, materi ini cocok untuk kalian. Berjualan di Lazada memiliki market yang cukup bagus karena banyak pembeli di luar daerah yang kita bisa jangkau, selain itu Lazada memiliki market yang cukup luas.
Berikut langkah langkah agar rame orderan dan banjir di Lazada :
1. Maximalkan Judul Produk
Lazada itu memiliki 255 huruf, kita harus memaksimalkan judul karena itu merupakan SEO dari produk. Ketika kalian upload produk sebisa mungkin buat minimal 100 huruf. Kenapa minimal 100 dan ada kemungkinan besar produk kalian ini akan muncul ketika di dalam mesin pencarian Lazada. Ketika kalian meriset judulnya dengan baik dan bisa memaksimalkan judul tersebut maka kalian bisa menjangkau customer yang sedang mencari kata-kata tersebut.
Jadi akan sangat disayangkan ketika Lazada memberikan 255 huruf tapi kalian hanya memasukkan 10, 20, atau 30 huruf. Carilah kata-kata yang memang banyak dicari oleh customer sesuai dengan produk yang ingin kalian upload. Lazada memiliki 255 huruf maka kalian harus memaksimalkan ya minimal 100.
2. Buat Performa Produk Yang Baik
Lazada memiliki performa produk. Kalian bisa cek di paling bawah ketika kalian upload memiliki skor produk. Skor produk itu dari 0-100, jadi minimal kalian bisa mendapatkan skor 90 atau 85. Jadi bagaimana caranya supaya performa produk kalian ini bisa diatas 90%? Jadi kalian harus mengisi kolom-kolom yang penting seperti : judul, kategori,deskripsi, foto produk, varian, berat, harga, kode SKU dan sebagainya. Kalian harus mengisi lengkap agar performa produk kalian bisa bagus.
Ketika kalian upload di Lazada kalian bisa lihat di paling bawah, kalian bisa melihat konten skor di Lazada. Skor ini untuk mengetahui apakah kalian sudah mengupload produk dengan baik dan lengkap. Memang Lazada ketika upload itu banyak kolom-kolom yang ribet tapi percayalah kolom-kolom tersebut itu sangat mempermudah kita supaya pembeli tidak banyak bertanya nanti kedepannya.
3. Aktifkan Fitur COD atau Cash On Delivery
Pembeli Lazada itu kebanyakan di luar daerah dan rata-rata mereka itu maunya COD dan juga sangat sulit ekspedisinya di sana, jadi kebanyakan memakai COD. Memang sih banyak pro dan kontra di mana COD sering cancel tapi ya sudah, mungkin itu resiko yang harus ditanggung. Disarakan juga kalian menjual produk yang tidak mudah pecah untuk fitur ini. Ketika kalian menjual produk di Lazada usahakan produk yang kalian jual ini barang-barang yang tidak mudah pecah, tidak mudah rusak dan packaging nya juga tidak ribet. Memang banyak pro dan kontra soal COD tapi percayalah kalau misalnya jualan di Lazada itu rata-rata customer menggunakan COD karena hampir 90% customer Lazada itu menggunakan fitur COD.
4. Menjual Jenis Produk Terlaris.
Kalian juga harus menjual produk-produk yang banyak dicari, misalnya dari orang-orang daerah karena di Lazada itu kebanyakan orang daerah. Jadi mereka pasti mengingkan produk-produk yang khususnya itu banyak.Kalian disarankan untuk pintar melakukan riset market. Ketika mereka mencari barang yang dibutuhkan dengan harga yang murah dan bisa menggunakan fitur COD maka mereka akan tertarik dengan produkyang kalian jual loh.
Jadi usahakan kalian menjual produk yang banyak dicari di daerah-daerah dan jangan lupa untuk riset atau survey produk dulu ya.
5. Iklankan Produk
Usahakan kalian harus selalu iklan tapi tidak terlalu besar, mungkin disesuaikan dengan budget kalian. Memulai iklan tidak usah terlalu besar yang penting kalian bisa iklan kemudian kalian mendapatkan trafik supaya customer bisa datang atau melihat-lihat produk-produk di toko kalian dan ada kemungkinan besar juga customer bisa membeli produk lebih dari satu jenis item.
6. Dekorasi Toko
Kalian jangan lupa juga untuk memperbagus photo produk di Lazada kalian supaya customer akan merasa nyaman dan customer juga akan lebih percaya berbelanja di toko kalian dan akhirnya kalian akan mendapatkan profit.
Bagi kalian yang belum pernah jualan di Lazada maka perluaslah market kalian dan buat kalian udah pernah jualan di Lazada Tapi toko kalian belum terlalu ramai mungkin kalian bisa cek yang materi ini. Terima kasih banyak sudah membaca materi ini dan semoga materi ini dapat membantu kalian. Silahkan tulis di kolom komentar jika ada pertanyaan.
Tinggalkan Balasan